"Pergumulan tidak akan pernah sirna, akan tetapi HARAPAN selalu menguatkan manusia untuk menata hidup yang lebih baik."

Terimakasih atas kunjungan anda.

Halaman

~ Wisata Belanja

By : Titi Yuliaty

Namanya saja perempuan, pastilah senang jika diajak berbelanja. Lagipula, “perbendaharaan” pakaian dari tanah air sudah semakin menipis, maka ketika capt mengajakku untuk "pusing-pusing" di pusat perbelanjaan tentu aku sangat antusias.

Orchard Road Menurut nara sumber, daerah ini diberi nama Orchad Road karena pada tahun 1840-an banyak sekali pohon pala dan perkebunan lada yang tumbuh di sepanjang jalan itu. Sekalipun saat ini, sepanjang Orchad Road tidak ada lagi perkebunan lada akan tetapi masih diteduhi pohon2 tropis yang subur. Mal-mal pun banyak terdapat di area ini. Selain Lucky Plaza, dan mal-mal lainnya, aku menyempatkan diri ke Toko Buku terbesar di Singapura "Kinokunia Book Store".

Tempat belanja yang lain ada pula di Bugis Village, Chinatown, Arab street dan Little India. Konon di tempat-tempat ini, harga-harga jauh lebih murah dibandingkan di tempat-tempat lain. Ku sempat terkecoh ketika jalan-jalan ke Little India; ketika akan makan siang, aku tertarik untuk menikmati makanan di RM Madura, pikirku dari namanya saja paling tidak ada makanan khas Indonesia. E… ternyata semua makanan serba India. Apa boleh buat, kudu terlanjur duduk manis, kupaksakan saja makan nasi kari ayamnya yang minta ampun aroma bumbunya amat sangat menyengat
Toko 3 for 10 $ adalah area favoritku, sebab aku dapat memilih pernak-pernik di sini. Mulai dari patung pajangan, tas, kaos, bros, kalung, taplak meja, sarung bantal, gantungan kunci, bahkan jam tangan ada di sini. Murah meriah untuk souvenir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar